Rabu, 11 Desember 2024

Jawab Isu Dana Korupsi Proyek BTS 4G Mengalir ke Tiga Partai Politik, Begini Kata Mahfud MD

- Selasa, 23 Mei 2023 20:36 WIB
Jawab Isu Dana Korupsi Proyek BTS 4G Mengalir ke Tiga Partai Politik, Begini Kata Mahfud MD

Baca Juga:

metrosatu.com - Menkopolhukam Mahfud MD menjawab persoalan terkait aliran dana korupsi proyek BTS 4G mengalir ke tiga partai.

Isu nama tiga partai yang menerima aliran dana proyek BTS 4G ini sebelumnya sempat beredar di media sosial.

Baca Juga: Jadi Tersangka Korupsi Proyek BTS 4G, Johnny G Plate Ternyata Punya Harta Ratusan Miliar, Ini Rinciannya

Mahfud MD yang kini menjadi Plt Menkominfo ini mengaku telah mengetahui kabar ini.

"Ya saya juga dapat berita itu dengan nama-namanya," katanya saat menjawab wartawan Selasa (23/5/2023).

Mahfud kemudian menanggapi terkait kebenaran aliran dana proyek BTS 4G yang mengalir ke tiga partai disebut di atas.

Baca Juga: Profil Lengkap Johnny G Plate, Menteri Jokowi Tersangkut Kasus Korupsi BTS 4G: Ternyata Pernah Jadi Ini..

"Tapi Saya anggap itu gosip politik. Kit abekerja dengan hukum saja," lanjutnya.

Terkait temuan itu, Mahfud mengaku sudah melaporkannya ke Presiden Jokowi.

"Saya sudah lapor hal itu ke Presiden. Pak saya tidak akan masuk ke soal ini," katanya lagi.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Menkominfo Johnny G Plate Ditetapkan Tersangak Korupsi BTS, Langsung Dijebloskan ke Tahanan

Menurut Mahfud, pembuktian kasus ini nantinya akan rumit dan mungkin menimbulkan kemelut politik.

Oleh sebab itu dia mempersilahkan Kejaksaan atau KPK kalau itu sudah di luar angka-angka yang sudah kongkrit.

"Saya sudah dapat angka itu dan Saya sudah lapor ke Presiden," imbuhnya.

Baca Juga: Sebut Dana Gelap Rp349 T Skandal Terbesar, Benny K Harman Tantang Mahfud dan Sri Mulyani Bongkar Sampai Tuntas

Mahfud pun mengaku tak akan mencampuri urusan kalau sudah masuk ke ranah politik.

"Saya tidak akan masuk ke urusan politik. Ini hukum murni, biar hukum nanti yang menentukan itu," tandasnya.

Kasus korupsi proyek BTS 4G di Kementerian Komunikasi dan Informasi telah menjerat Menkominfo Johnny G Plate.

Johnny pun sudah ditetapkan sebagai tersangka dan kini ditahan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Johnny G Plate Kagetkan Publik Usai Sebut Nama Orang Penting dalam Kasus Korupsi BTS, Jokowi Ikut Terseret?
Dirut PT BUP Yusrizki Jadi Tersangka Korupsi BTS 4G, Ternyata Perusahaan Milik Suami Puan Maharani
Kejaksaan Agung Tetapkan Tersangka Baru Korupsi BTS 4G Kominfo, Ternyata Petinggi di Kadin Indonesia
Ngeri! Johnny G Plate Bakal Sebut Semua Nama Yang Terlibat dalam Korupsi BTS 4G, Ada Yang Ketakutan?
Jadi Tersangka Korupsi Proyek BTS 4G, Johnny G Plate Ternyata Punya Harta Ratusan Miliar, Ini Rinciannya
Profil Lengkap Johnny G Plate, Menteri Jokowi Tersangkut Kasus Korupsi BTS 4G: Ternyata Pernah Jadi Ini..
komentar
beritaTerbaru