Kamis, 13 Februari 2025

Begini Kronologi Hingga Ditemukannya Komunitas LGBT Siswa SMA/SMK di Pekanbaru Riau, Ada Yang Diancam

- Kamis, 01 Juni 2023 21:37 WIB
Begini Kronologi Hingga Ditemukannya Komunitas LGBT Siswa SMA/SMK di Pekanbaru Riau, Ada Yang Diancam

Baca Juga:

metrosatu.com - Begini kronologi hingga ditemukannya komunitas LGBT (Lesbi Gay Biseksual dan Transgender) siswa SMA/SMK di Pekanbaru Riau.

Mengutip suara.com, terbongkarnya komunitas tersebut berawal dari razia handphone pelajar.

Hal ini dikatakan Kepala Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Riau, Sakinah.

Baca Juga: Gawat! LGBT Merambah Siswa SMP-SMA di Pekanbaru Riau, Anak SD Juga Ada

Perilaku siswa LGBT bisa terdeteksi jika sekolah melakukan razia, seperti kosmetik dan handphone (HP).

"Ketika HP-nya dikumpulkan dan diminta password di sanalah ketahuan ada grup LGBT. Sudah ada ratusan orang yang tergabung dalam grup itu dalam sekolah yang sama," sebut Sakinah.

Sakinah menjelaskan, hingga saat ini pihaknya hanya menerima laporan kasus tersebut dari Pekanbaru.

Baca Juga: 3 Juni PWI Sumut Gelar Family Gathering di Batubara, 2 Motor Hadiah Utama Lucky Draw

Ia berharap, agar kasus serupa bisa terdeteksi, ke depan ada posko pengaduan di kabupaten/kota.

PPA Riau, sebut Sakinah, telah melakukan sosialisasi ke sekolah yang di dalamnya terdapat indikasi kekerasan, LGBT, dan lain sebagainya.

Namun, kebanyakan orangtua siswa terindikasi LGBT menolak memenuhi panggilan dari PPA Riau.

Baca Juga: Wakil Walikota Medan Kenakan Pakaian Adat Melayu Pimpin Upaca Hari Lahir Pancasila

"Kita sudah pernah rapat dengan dinas pendidikan. Namun, belum duduk bersama dengan pendidikan kota, agar masalah ini selesai," terang Sakinah.

Sementara itu, Kasi Pengaduan PPA Riau, Hendri menyebutkan bahwa siswa yang terindikasi LGBT memiliki keinginan untuk berperilaku normal.

Namun, hal itu sangat sulit dilakukan karena takut adanya ancaman dari grup atau komunitas yang mereka ikuti.

Baca Juga: GILAK! Di Tubuh Gadis Usia 8 Tahun Ditemukan 67 DNA Berbeda

"Posisi gengnya tidak di sini, di Batam. Diancam akan dibuka aibnya dan disebar videonya. Datanya ada sama mereka," ucap Hendri.

Sebelumnya, beberapa siswa di dua sekolah SMA/SMK di Pekanbaru terindikasi LGBT.

Siswa-siswa tersebut diduga bahkan memiliki grup komunitas di media sosial.

Baca Juga: Martinus Jon Pilih Pulang Kampung ke NTT, Kehilangan Pekerjaan Usai Kontrakan Rafael Alun Disita KPK

Tak hanya SMA/SMK, siswa-siswa tersebut juga ada yang masih duduk di bangku SMP, bahkan sekolah dasar atau SD.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Gawat! LGBT Merambah Siswa SMP-SMA di Pekanbaru Riau, Anak SD Juga Ada
Wabup Rohil Digrebek Polisi di Kamar Hotel Dengan Wanita Lain, Ngakunya Antar Obat, Istri: Saya Yang Suruh
Begini Tanggapan Istri Wabup Rohil Terkait Penangkapan Suaminya Bersama Wanita Lain di Hotel Berbintang
Heboh Ditangkap Ngamar Sama Istri Orang, Akun Medsos Wabup Rohil Digeruduk Netizen: Jangan Berhenti Bergoyang
Razia Pekat di Batubara: Berondong vs Janda dan Diduga Pasangan Threesome Diamankan Polisi dari Kamar Hotel
Dit Res Narkoba Polda Sumut Amankan Pria Asal Aceh Bawa 50 Kg Sabu di Medan
komentar
beritaTerbaru